Menampilkan Update Twitter di Blog

Meskipun pengguna Twitter di Indonesia saat ini belum sebanyak pengguna Facebook, namun sebagai salah satu situs jejaring sosial Twitter dapat dimanfaatkan untuk mengirim pesan singkat kepada followers (penguna Twitter lain yang mengikuti), itulah sebabnya Twitter dapat dikatakan sebagai mikro blogging yang berfungsi layaknya blog dimana author dapat menulis posting singkat sebagai informasi kepada followers. Di dalam blog istilah follower dapat disamakan dengan pengunjung, pembaca, atau subscribers meskipun tidak datang dari search engine (pen).

Beberapa blogger memanfaatkan Twitter untuk menyampaikan pesan singkat kepada followers dan untuk melihat informasi ini followers harus login ke Twitter. Agar pengunjung blog lain yang datang melalui search engine atau sumber lain dapat mengetahui informasi yang disampaikan melalui Twitter, maka posting Twitter tersebut harus terlihat pada blog yang bersangkutan.

Untuk menampilkan posting Twitter (Update Twiter) di Blogger caranya hampir sama dengan cara menampilkan tombol Follow Twitter di blog. Berikut caranya:

Langkah-langkah untuk menampilkan update Twitter di Blogger:

1. Login ke halaman Widget Twitter atau klik di sini !

2. Pilih My Website












3. Pilih salah satu Widget Twitter yang sesuai (Profile Widget, Search Widget, Faves Widget, atau List Widget). Pada contoh ini saya pilih Profile Widget untukmenampilkan update twitter terbaru pada blog

















4. Anda akan di bawa ke halaman Customize Profile Widget. Silahkan seting sesuai kebutuhan.

5. Settings: isi dengan username Twitter










6.Preference: silahkan atur sesuai kebutuhan misalnya jumlah posting Twitter yang akan ditampilkan di blog, menampilkan scrollbar, Time Interval, dan waktu. Untuk melihat tampilan sementara, klik Test Setting di kanan bawah














7. Appearance: atur warna tampilan widget Twitter sesuai selera












8. Dimensions: atur ukuran widget Twitter (width dan height) dalam pixel













9. Untuk melihat kembali tampilan widget Twitter sebelum dipasang di blog, klik Test Settings. Jika semua telah cocok, klik Finish and Grab Code


10. Copy Paste kode di dalam kotak untuk disimpan di Blogger


11. Login ke Blogger

12. Pada Layout, klik Add a Gadget kemudian pilih HTML/ JavaScript








13. Simpan kode tadi di bagian Content kemudian Save. Title dapat dikosongkan




















Selamat mencoba, semoga bermanfaat.

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...